DAERAH  

36 Kafilah Lomba MTQ Tingkat Provinsi Malut Resmi Dilepas Pemda Halteng

Foto bersama kafilah Halteng

Kabar27 – Pemerintah Daerah (Pemda) Halmahera Tengah (Halteng) melepas 36 Kafilah untuk mengikut Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XXX Tingkat Provinsi Maluku Utara (Malut) Tahun 2024 yang dipusatkan di Kota Rempah.

Acara pelepasan Kafilah MTQ Kabupaten Halmahera Tengah, digelar di Ruang Rapat Bupati, Lantai II, Kantor Bupati, Sabtu (22/6/2024).

Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik Hakkamy Husain menyampaikan bahwa, Pemerintah Daerah memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya serta ucapan terima kasih kepada Khafilah yang sebentar nanti akan mengikuti lomba di tingkat provinsi.

“Pemerintah dan masyarakat berharap apa yang sudah dipersiapkan selama ini, menjadi buah keberhasilan, sehingga membawa nama baik Halmahera Tengah baik di tingkat provinsi maupun di tingkat nasional,”ucap Hakkamy mewakili Pj. Bupati Halteng.

Mantan Kadisnaker itu mengajak Kepada para kafilah yang akan mengikuti lomba nanti, agar sama-sama menjaga diri kita, menjaga akhlak, dan menjaga nama baik daerah kita.

Sementara Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat Halteng, Yusuf Hasan mengatakan untuk mengikuti kegiatan perlombaan MTQ  ditingkat Provinsi, Panitia telah melakukan persiapan untuk menggodok peserta, yaitu melakukan pelatihan bagi peserta dalam waktu yang cukup singkat dengan pertimbangan ada kegiatan-kegiatan lain yang juga penting seperti penyelenggaraan Ibadah Haji.

“Diharapkan setelah kegiatan ini, 36 peserta dapat menambah ilmu dan masa depan yang lebih baik,”ucap Kabag Kesra.

Dia mengatakan, peserta ini adalah mereka yang telah berhasil meraih juara terbaik satu qori-qoriah, hafiz-hafizah, dan murattil-murattilah, serta cabang lomba Khat Qur’an pada MTQ Tingkat Kabupaten Halteng di Sagea pada bulan kemarin.

Untuk pembiayaan, sepenuhnya dianggarkan pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2024.

Diketahui, Pelaksanaan MTQ ke XXX Tingkat Provinsi akan belangsung selama 7 Hari, mulai dari Tanggal 23 Hingga 29 Juni 2024 yang dipusatkan di Asrama Haji Ternate.