Dishub Kota Ternate Imbau Pengguna Kendaraan Taat Aturan

Mochtar

Kabar27- Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Ternate mengimbau masyarakat khususnya pengguna kendaraan roda dua maupun roda empat, untuk melengkapi kendaraan baik secara fisik maupun administrasi, menyusul pelaksanaan Operasi Zebra Kieraha 2023 mulai digelar Senin (4/9/2023).

Kepala Dinas Perhubungan Kota Ternate, Mochtar dalam keterangan persnya menyampaikan, Operasi Zebra Kieraha 2023 akan dilaksanakan secara serentak di seluruh wilayah Indonesia, termasuk di Kota Ternate.

Kata dia, operasi ini akan dilaksanakan selama 14 hari, terhitung mulai hari Senin tanggal 4 September 2023 hingga tanggal 17 September mendatang.

Operasi Zebra Kieraha 2023, menyasar tujuh prioritas pelanggaran lalulintas diantaranya, menggunakan ponsel saat berkendara; pengemudi di bawah umur; sepeda motor yang berboncengan lebih sau orang, tidak menggunakan helm dan sabuk pengaman; melawan arus, kemudian berkendara di bawah pengaruh alkohol; serta melebihi batas kecepatan.

Selain tujuh prioritas pelanggaran, petugas di lapangan juga menyasar pelanggaran kasat mata termasuk penggunaan knalpot broong (recing).

“Kami terjunkan 50 personil Dishub untuk membackup pelaksanaan Operasi Zebra Kieraha 2023 di wilayah Kota Ternate,” ungkapnya.

“Kami juga menghimbau masyarakat Kota Ternate untuk tidak melanggar peraturan lalulintas serta menyiapkan kelengkapan kendaraan maupun pengendara sebelum berpergian,” imbau Mochtar mengakhiri.