Pengurus PIK-R SMA 6 Halmahera Timur Dilantik 

DP2KBP3A: PIK-R Diharapkan Dapat Memberikan Informasi

Foto bersama usai pelantikan pengurus PIK-R SMA Negeri Haltim
Foto bersama usai pelantikan pengurus PIK-R SMA Negeri Haltim

Kabar27- Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DP2KBP3A) Kabupaten Halmahera Timur (Haltim), menghadiri pelantikan Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R) SMA Negeri 6.

Kepala Dinas P2KBP3A Haltim Ihwan yang diwakili Kepala Bidang Dalduk Penyuluh dan Pergerakan, Majidah Fabanyo mengatakan, PIK Remaja bertujuan untuk memberikan informasi Penyiapan Kehidupan Berkeluarga bagi Remaja (PKBR), Pendewasaan Usia Perkawinan, Keterampilan Hidup (Life Skills), dan juga memutuskan mata rantai stunting.

Suasana pelantikan PIK-R SMA Negeri 6 Haltim
Suasana pelantikan PIK-R SMA Negeri 6 Haltim

“Harapannya dengan adanya wadah PIK-R di sekolah dapat memberikan pelayanan informasi dan konseling mengenai kesehatan reproduksi serta kegiatan-kegiatan penunjang lainnya bagi usia remaja,” katanya, Rabu (12/06/2024).

Lanjut Majida, kegiatan pelantikan ini bukan hanya seremonial akan tetapi semua pengurus PIK-R dapat bekerja sama, bertanggung dan menjalankan program organisasi ini dengan baik.

“Kami juga berharap agar para pengurus ini bekerja dan bertanggungjawab sehingga PIK-R selalu hidup dn berkembang,” harapnya.

Terpisah, Kepala SMA Negeri 6 Halmahera Timur La Siali, berharap semoga wadah ini bisa membentuk karakter remaja yg baik, beretika, disiplin dan inovatif.

“Kami pihak sekolah akan selalu mendukung kegiatan Pemerintah Daerah dalam rangka menciptakan generasi muda yang berkarakter terutama di dunia pendidikan,” harapnya.